Diberdayakan oleh Blogger.

Minggu, 11 November 2012

10 Band Rock Dunia

           Sebelumnya kami membuat 10 Band Rock Alternative Dunia. Kali masuk ke tentang 10 Band Rock Dunia. Yang dimana band rock di dunia banyak. Kami hanya merangkum nya 10 Besar Band Rock. Versi Newsabout-Music :



1. Guns N' Roses

     Guns N' Roses (GNR) adalah kelompok musik hard rock dari Amerika Serikat yang berdiri pada tahun 1984 dan resmi pada Maret tahun 1985 . Anggota pendiri GNR adalah Axl Rose yang merupakan eks vokalis Hollywood Rose lan Tracii Guns yang juga eks gitaris L.A Guns. Grup yang didirikan di Los Angeles, Amerika Serikat ini sempat berganti-ganti personel bahkan Tracii Guns pun hengkang dari grup ini. 
     Kalau ada grup rock yang namanya paling bersinar di awal tahun 1990-an, boleh jadi itu adalah Guns N' Roses. Hal itu bisa dilihat lewat sejumlah tembang mereka yang begitu sering dinyanyikan seperti You Could Be Mine yang menjadi lagu tema Terminator II : Judgment Day. Sayang seperti grup lainnya, GNR belakangan diguncang oleh perseteruan antar personilnya yang tenggelam dalam penggunaan obat bius dan alkohol.







2. Led Zeppelin
  


        Led Zeppelin adalah kelompok musik rock dari Inggris yang dibentuk bulan September 1968, dan dibubarkan setelah pemain drum John Bonham meninggal. Led Zeppelin terdiri dari Jimmy Page, Robert Plant, John Paul Jones, dan John Bonham. Dengan musiknya yang menonjolkan suara gitar yang keras dan berat, Led Zeppelin dianggap sebagai salah satu band heavy metal yang pertama.
       Led Zeppelin tidak pernah merilis singel dari lagu-lagunya yang menjadi populer di Britania Raya. Alasannya, mereka lebih menyukai konsep musik rock berorientasi album. Led Zeppelin adalah kelompok musik rock legendaris asal Inggris yang dibentuk pada September 1968. Personel Led Zeppelin saat itu terdiri dari Jimmy Page, Robert Plant, John Paul Jones dan John Bonham.





3. Bon Jovi
    Bon Jovi adalah kelompok musik rock dari New Jersey, Amerika Serikat. Mereka telah menjual lebih dari 40 juta album di Amerika Serikat dan lebih dari 120 juta keping album di seluruh dunia sejak berdirinya pada tahun 1984. Sepanjang karir mereka, band ini telah merilis sebelas album studio, tiga album kompilasi dan satu album live, dan telah terjual 130 juta album di seluruh dunia. Mereka telah melakukan lebih dari 2.600 konser di lebih dari 50 negara selama lebih dari 34 juta fans, dan dilantik ke Inggris Music Hall of Fame pada tahun 2006.
      Band ini juga dihormati dengan Penghargaan of Merit di American Music Awards pada tahun 2004, dan sebagai penulis lagu dan kolaborator, Jon Bon Jovi dan Richie Sambora dilantik menjadi penulis lagu Hall of Fame pada tahun 2009. Pada tanggal 28 September 2010, Bon Jovi dinominasikan untuk Rock and Roll Hall of Fame, namun pada tanggal 15 Desember 2010 itu diumumkan bahwa Bon Jovi tidak membuat itu. 






4. Bad English

          Bad English adalah band dari Amerika / Inggris beraliran rock supergrup dibentuk pada tahun 1987, penyatuan keyboardist Jonathan Cain dengan penyanyi John Waite dan bassist Ricky Phillips, mantan bandmates di Para anggota Babys. Memutuskan nama untuk band saat bermain kolam renang. John Waite merindukan tembakan dan Jonathan Cain membuat komentar tentang bagaimana buruknya "Inggris" adalah (mengacu spin pemain memakai bola) dan band ini memutuskan untuk menggunakan nama phrase juga diduga menjadi acuan untuk The babys, karena nama itu salah eja dan contoh Bad English.






5. Deep Purple 
     Deep Purple adalah kelompok hard rock Inggris yang dianggap sebagai salah satu pelopor musik heavy metal bersama dengan Led Zeppelin dan Black Sabbath. Cikal bakal Deep Purple merupakan kreasi dari Jon Lord yang sebelumnya bermain untuk The Flowerpot Man bersama rekan pemusik lainnya, Chris Curtis, dan seorang pengusaha yang mencoba menjadi produser musik, Tony Edwards. John Lord adalah sang composer, sebagian besar lagu - lagu Deep Purple diciptakan olehnya, dia adalah Roh dari band ini. 
       Pada Bulan Desember 1967, Curtis merekrut Ritchie Blackmore yang ketika itu sedang mencoba nasib di Jerman bersama Neil Christian And The Crusaders. Sebelum memutuskan nama Deep Purple Nama nama lain yang sempat di usulkan sebagai nama band adalah "Orpheus", "Concrete God", juga nama "Sugarlump". Pada suatu pagi, Ritchie mengusulkan nama "Deep Purple" karena itu nama lagu favorit neneknya, yang cukup populer pada tahun 1920-an dan menjadi hit kelompok Nino Tempo And April Steven tahun 1963. 









6. Van Halen 
     Van Halen adalah grup musik hard rock asal Amerika yang namanya diambil dari dua bersaudara yang menjadi anggotanya, gitaris Eddie Van Halen dan drummer Alex Van Halen. 
    Pada tanggal 13 Agustus 2007 Van Halen mengumumkan reuni bersama penyanyi David Lee Roth untuk tur Amerika Utara pada bulan September. Michael Anthony akan digantikan oleh anak Eddie Van Halen, Wolfgang. Sementara itu, Anthony sendiri bergabung dengan mantan penyanyi Van Halen Sammy Hagar dalam band yang diberi nama The Other Half. 







7. U2
   U2 adalah kelompok musik populer asal Irlandia yang beranggotakan Bono (Paul David Hewson, vokal dan gitar), The Edge (David Howell Evans, gitar, piano, vokal dan bas), Adam Clayton (bas dan gitar) dan Larry Mullen, Jr (drum). Group musik ini terbentuk pada Tahun 1976. 
     Di awal kemunculannya grup ini memilih nama Feedback dan banyak melantunkan cover lagu dari grup Beatles. Pada tahun 1977, nama mereka berganti lagi menjadi Hype. Karena grup ini ditinggalkan oleh Dick Evans maka mereka pun nama group bandnya menjadi U2. Dengan mengutamakan suara gitar, warna musik U2 jadi lebih bergaya post-punk, sebuah hal yang ironis karena di tahun '76 ketika U2 baru dibentuk, musik punk bahkan belum sampai ke Irlandia. 
       Keberuntungan baru datang pada 1980, ketika mereka bergabung dengan Island Records, yang didirikan oleh Chris Blackwell. Mereka merilis Boy, sebuah album yang dinilai sebagai karya yang sangat cocok dengan anak muda. Identitas khas U2 baru tampak jelas ketika mereka merilis War pada 1983.






8. Air Supply
   Air Supply adalah grup soft rock asal Australia yang mengetengahkan duo Graham Russell dan Russell Hitchcock. Graham Russel (gitar, vokal) lahir sebagai Graham Cyril Russell, 11 Juni 1950 di Sherwood, Nottingham, Inggris. Russell Hitchcock (vokal) lahir sebagai Russell Charles Hitchcock, 15 Juni 1949 di Melbourne, Victoria, Australia.
     Sekembalinya di Australia dan ditinggalkan oleh anggota yang lain, Air Supply hanya tinggal Russell dan Hitchcock. Mereka berdua percaya masih bisa sukses sebagai duo, dan merilis album rekaman ulang lagu-lagu hit mereka, Love & Other Bruises pada tahun 1977.




  
  
9. Mr. Big 
      Mr. Big adalah grup musik rock asal Amerika Serikat yang dibentuk pada 1988. Mr Big adalah grup hard rock yang dibentuk pada tahun 1988. Band ini adalah kuartet terdiri dari Eric Martin (vokal), Paul Gilbert (gitar), Billy Sheehan (bass), dan Pat Torpey (drum); Mr Big juga termasuk Richie Kotzen, seorang gitaris blues berbasis reputasi yang menggantikan Gilbert pada tahun 1999 . 
     Hit mereka termasuk "To Be With You" nomor (100 Billboard Hot satu pun di 15 negara selama berminggu-minggu, tahun 1991) dan "Green-tinted Sixties Mind". Mr Big tetap aktif dan populer selama lebih dari dua dekade, meskipun konflik internal dan perubahan tren musik. Mereka bubar pada tahun 2002, tetapi setelah permintaan dari penggemar bersatu kembali pada tahun 2009; tur pertama mereka di Jepang, pada Juni 2009.





  

10. FireHouse 
      Firehouse adalah ROCK Amerika / heavy metal band yang terbentuk di Charlotte, Utara Carolina, pada 1989. Di tahun 1990-an berkembang, band ini tetap sangat populer di Asia, terutama di negara-negara seperti Jepang, Thailand, India, Malaysia, Filipina, Indonesia, dan Singapura. Mereka juga mempertahankan popularitas di Amerika Selatan dan Europe.
       Originally terdiri dari vokalis CJ Snare, gitaris Bill Leverty, drummer Michael Foster, dan bassist Perry Richardson, band ini telah mempertahankan anggota aslinya dengan pengecualian Richardson, yang berangkat pada tahun 2000. Richardson diganti tiga kali sebelum bassis saat Allen McKenzie diberikan posisi pada tahun 2004. 



 

Sumber : Wikipedia
 

0 komentar:

Posting Komentar